Monday, September 25, 2017

(SIS) SENSO INJECT SYSTEM, UNTUK POHON GAHARU

(SIS) Senso Inject System
INOKULASI POHON GAHARU DENGAN
KAPSUL SUPER 8i9
Salam Super 8i9,
(SIS) Senso Inject System, merupakan teknik inokulasi yang dikembangkan oleh Glone Muhammad, di dunia pergaharuan. Teknik ini digunakan untuk pemasangan inokulan pohon gaharu, yang berbentuk Kapsul. Yang bernama Kapsul inokulan pohon gaharu Super 8i9.
Banyak macam teknik inokulasi yang ada saat ini di dunia gaharu, dengan berbagai teori dan prakteknya. 
Saya berpendapat, bahwasanya pekerjaan untuk melakukan proses pembentukan resin pada batang pohon gaharu, bisa saya analogi kan sebagai sebuah pekerjaan seni, dimana tidak ada patokan baku yang wajib harus digunakan di dalam pembentukan atau pengolahan pembentukan resin pada pohon gaharu budidaya, semua di kembalikan kepada kebutuhan/keperluan si pemilik pohon, apakah hasil akhir yang di inginkan ?

PERTIMBANGAN YANG HARUS DILAKUKAN OLEH PEMILIK POHON SEBELUM MELAKUKAN INOKULASI :
  • Hasil panen yang di harapkan seperti apa ?....... dan untuk keperluan apa ?.......
  • Masa atau waktu yang akan anda berikan kepada pohon untuk memproses pembentukan resin ?........ selama berapa tahun ?....
  • Calon pembeli hasil panen........? ,,,,, harus sudah bisa anda tentukan sejak awal proses akan dilakukan.
  • Terakhir pembiayaan inokulasi ?.........   ini menjadi pertanyaan yang sangat mendasar, karena bohong ceritanya bila kita menanam pohon gaharu sebanyak banyaknya, tetapi tidak memiliki pendanaan yang cukup untuk pembiayaan proses inokulasinya (baik tenaga kerja dan pembelian obat inokulasinya). Karena sudah banyak kejadian menanam pohon gaharu beribu ribu, tapi tidak memiliki kemampuan untuk pembiayaan inokulasi .... yang akhirnya berujung kepada KECEWA & PUTUS ASA, pohon gaharu hanya menjadi kayu bakar saja.
Sambil anda melakukan pertimbangan yang masak, mari kita lihat video berikut ini :

Setelah bertahun-tahun pengembangan teknik inokulasi yang dilakukan oleh Glone Muhammad, Kini telah kami hadirkan hasil pengembangan tersebut, yang kami launching pada Seminar , Pelatihan Inokulasi dan Gerakan Industri gaharu terpadu, yang diadakan pada tgl 3-6 Agustus 2017 di kota Yogjakarta. Dihadiri oleh para wakil pelaku budidaya dari sabang s.d merauke.
HADIR UNTUK ANDA !!!
***** S  I  S *****
Senso Inject System
Dengan Inokulan Kapsul Super 8i9
System S I S,
Merupakan teknik pemasangan inokulan kapsul super 8i9 dengan menggunakan sen so atau gergaji mesin. Bagaimana cara kerjanya dapat anda lihat pada video di bawah ini :
Itu tadi video tentang pemasangan inokulan kapsul super 8i9 dengan menggunakan teknik senso, bila kita perhatikan dengan seksama mengandung 3 unsur utama :
  1. Unsur Kreasi Seni Tangan Manusia, dalam menentukan titik atau tata letak tempat/lokasi yang akan di berikan inokulan kapsul. posisi akan di bentuknya resin gaharu pada batang pohon gaharu.
  2. ALAM, Unsur pembentukan resin secara alam juga terkandung pada teknik sis dimana dengan dibuatnya lubang lubang yang memanjang di dalam batang pohon gaharu, akan mengundang tamu tamu yang membutuhkan tempat tinggal, SEMUT . AKAN menjadi penghuni lubang lubang (Hole) yang di bentuk pada batang pohon ini, dan sedikit demi sedikit dia menjadikan daging batang gaharu bagian dalam menjadi sarangnya, saat dia mengigit akan keluar racun sehingga menyebabkan pohon gaharu harus mengeluarkan antibodinya (RESIN) setiap bagian batang pohonnya terasa sakit/disakiti oleh semut yang menghuni lubang tersebut.
  3. BAKTERI, yang terkandung di dalam kapsul super 8i9, merupakan penyakit yang dikemas dalam bentuk bubuk kapsul, yang kemudian dimasukan kedalam lubang/hole yang sudah dibuat dengan senso. Dengan dimasukannya penyakit ke dalam batang pohon akan membuat batang pohon gaharu bereaksi untuk memproduksi antibodinya (RESIN) agar kelangsungan hidupnya tetap berlangsung.
Ketig Unsur penting ini menjadi hal penting yang terjadi di dalam proses inokulasi pohon gaharu dengan menggunakan teknik Senso Inject System.
HAL Penting 
yang harus dipahami, Bahwa : hanya pohon yang hiduplah yang bisa menghasilkan antibodi secara terus menerus, sehingga akan di temukan kumpulan resin yang tebal dan luas di dalam batang pohon gaharu.
Mari kita lihat video pasukan semut berikut ini :

Mari Kita lihat Kesaksian 
salah seorang peserta seminar di Yogjakarta yang sudah mengaplikasikan inokulan super 8i9 pada pohon gaharunya, sepulang dari mengikuti seminar dan pelatihan :
30 Hari Pasca Inokulasi

KESAKSIAN PESERTA

SEMINAR & PELATIHAN INOKULASI POHON GAHARU.

Yogjakarta, tgl 3 - 6 Agustus 2017.

☆●♡♡♡♡♡♡♡♡♡●☆

Hasil inokulan yg umur 30 hari ini. Pakai inokulan pusdiklat gaharu indonesia. Yg di adakan di Yogjakarta pada tgl 3 - 6 agt 2017.

Pada saat itu dapat hadiah atas lomba praktek inokulasi, menjadi juara I.

Setelah pulang kampung ke sumatra utara, saya ujicoba ; ternyata "YES".

●●● SUPER 8i9 ●●●

Kita bukan pamer tapi bersyukur kepada Tuhan. Semoga Super 8i9, menjadi andalan para petani gaharu di Indonesia. 

 Semoga bermanfaat. Terima Kasih Pak GM.

••••••••••••••••••••••••••••••••
==============================================
Pertanyaan berikutnya adalah :
Seberapa banyak diperlukan kapsul Inokulan Super 8i9, untuk satu pohonnya ?.......
---------------------------------------------------------------------------------
Secara prinsip, kita semua pasti sudah memahami bahwasanya semakin besar ukurangan lingkar batang dan semaking tinggi tegakan pohon gaharu yang anda miliki, maka semakin banyak pula jumlah serum/inokulan yang anda perlukan.
....... Bukan kah begitu rekan gaharu ?
........Setujukah anda dengan pendapat yang saya lontarkan ini ......  ?..

OK. mari kita lanjutkan tatacara menghitung jumlah kebutuhan serum/inokulan kapsul untuk pohon andan :
PERTAMA :
Yang kita lakukan adalah dengan melakukan pengukuran lingkar pangkal batang pohon terhitung sekitar 20 cm dari posisi tanah.
Sebagai contoh kita akan melihat 2 buah ukuran yang berbeda,  Pohon pertama memiliki ukuran lingkar batang 45 cm , tinggi yang akan di inokulasi 5 meter.
Sedangkan pohon kedua memiliki ukuran lingkar batang pohon 120 cm, tinggi yang akan di inokulasi 8 meter.

###### Ketentuan dasar untuk jarak pemasangan :
* secara horisontal adalah setiap 30 cm. 
* secara vertikal adalah 35 cm.
* Jumlah kapsul per lubang/hole
  di tentukan oleh ukuran diameter batang :
       @ Diameter 15 cm (Lingkar 45 cm)
            s.d Diameter 30 cm (Lingkar 90 cm) = 1 Kapsul.
       @ Diameter > 30 cm s.d Diameter 40 cm
            1 hole di perlukan 2 kapsul.
       @ Diameter di atasnya setiap naik 10 cm dari
            ukuran di atas di tambah 1 kapsul.
            Misalnya di temukan diameter 60 cm
            artinya jumlah kapsul per hole/lubang = 4 kapsul.

Begitu seterusnya, sehingga pemasangan obat harus di sesuaikan dengan ukuran pohon yang akan di inokulasi.
~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~
Pohon pertama memerlukan inokulan kapsul :
* Secara horisontal perlu 1 kapsul.
* Secara vertikal per meter arah ke atas perlu 3 kapsul, sehingga untuk ketinggian 5 meter di perlukan 3 x 5 = 15 kapsul Super 8i9.

Pohon kedua memerlukan inokulan kapsul :
* Secara horisontal diperlukan 120/30 = 4 lubang/hole
  sehingga dalam ukuran tinggi batang 1 meter ke atas
  diperlukan 4 x 3 = 12 hole.
* Kapsul yang di perlukan untuk 1 meter pertama, adalah
  Jumlah Kapsul per hole = 2 kapsul.
  Jumlah hole/lubang = 12
  Total Kapsul untuk 1 meter pertama :
  adalah 2 x 12 kapsul = 24 kapsul.
* Selanjutnya untuk menghitung 1 meter ke atas yang kedua
  silakan ikuti patokan di atas.
...... dstnya.

Kedua :
Buat lubang/Hole dengan menggunakan senso/gergaji mesin dengan kemiringan 45 drajat, dan kedalaman senso maksimal diameter - 10cm.

Ketiga :
masukan kapsul inokulan super 8i9

Ke empat :
Tambahkan cairan pengencer kapsul (cara membuatnya disertakan di dalam setiap order anda).
Cairan pengencer ini di berikan ulang setiap 2 bulan 1 x untuk masing masing hole/lubang.
sehingga akan di dapat hasil panen yang maximal.

Ke Lima :
Tutup bekas lubang senso dengan tanah liat, yang bisa anda buat dari tanah di sekitar kebun anda.

Ke Enam :
Lakukan kontrol rutin setiap 2 bulan 1x. dan lakukan konsultasi yang kontinue, sehingga perkembangan inokulasi pohon gaharu anda dapat terpantau dengan baik.

*********************************************************************
******* Contact GM : wa/call. +62 853 555 289 86 ********
_________________________________________________
Untuk Rekan Yang memerlukan Obat/Serum inokulasi silakan cek harga dan cara ordernya pada link ini !!!,  INGIN ORDER INOKULAN "SUPER 8i9".
_________________________________________________

Mari Kita Lihat
Potongan Kayu Pada Posisi Hole Sen So
Pohon Gaharu yang baru Berproses Inokulasi
Selama 90 hari sejak Di Inokulasi
Anda bisa membayangkan !!! Bila proses ini berlangsung secara terus menerus untuk masa proses 36 bulan kedepan, perubahan warna kayu yang terjadi dan aroma wangi yang ditimbulkan semakin kuat dari hari ke hari.
Untuk hasil panen yang maximal dengan grade mutu yang bagus diperlukan kesabaran, ketekunan dan kontrol rutin 2 bulan 1 x, sesuai dengan petunjuk perawatan yang di sarankan oleh konsultan gaharu budidaya Glone Muhammad.

Ok Rekan Semua,
Mari kita amati hasil proses pembentukan resin gaharu yang baru berlangsung selama 90 hari (- 3 bulan). Perhatikan kedalaman proses yang terjadi dan luasan penampang yang terbentuk !!!
Bagaimana pendapat rekan semua ?
.......................
...................





SELANJUTNYA ......



Link Terkait :
KEMBALI KE post Super 8i9........
PASUKAN SEMUT
YANG IKUT SERTA MEMBANTU PROSES INOKULASI

No comments:

Post a Comment